Cara Mematikan Notifikasi Instagram Agar Hemat Baterai
Sebenarnya, untuk cara mematikan notifikasi Instagram ini sangat mudah dilakukan. Tapi masih banyak pengguna yang masih belum paham bagaimana cara melakukan hal tersebut.
Mengapa mematikan notifikasi Instagram perlu dilakukan? Salah satu alasannya adalah agar baterai smartphone kalian bisa lebih hemat, apalagi di saat kritis dan jauh dari sumber listrik untuk melakukan isi ulang daya baterai smartphone kalian.
Karena seperti kita tahu, aplikasi sosial media termasuk salah satunya Instagram adalah aplikasi yang paling banyak menguras daya baterai smartphone kalian. Sistem aplikasi IG yang terus aktif untuk melakukan pembaharuan status dan berjalan di latar diketahui membuat baterai smartphone menjadi lebih cepat terkuras.
Selain itu, mematikan notifikasi instagram juga bisa dilakukan apabila kalian tidak ingin diganggu dengan notifikasi dari Instagram. Apalagi buat kalian yang cukup aktif di sosial media Instagram notifikasi berupa komen like atau tag foto dari rekan pasti akan sering muncul di layar Hp kalian.
Pasalnya, bagi sebagian orang instagram merupakan salah satu aplikasi media sosial yang begitu menggoda dengan sajian beragam foto dan videonya. Keasyikan yang ditawarkan oleh aplikasi Instagram terkadang membuat penggunanya menjadi lupa waktu dan menjadi kurang produktif di dunia nyata
Berikut ini beberapa langkah untuk mematikan notifikasi di media sosial Instagram pada smartphone yang kalian gunakan:
- Pertama, sikahkan buka lebih dahulu aplikasi Instagram dismartphone kalian
- Lalu masuk ke menu Profile.
- Selanjutnya, silahkan tap icon garis tiga di bagian kanan atas.
- Lalu pilih menu Settings.
- Didalam menu Settings lanjut masuk ke opsi Notifications
- Kemudian dalam menu Notifications Anda akan menemukan panel Pause All. Aktifkan panel tersebut
- Saat mengaktifkan panel tersebut, kalian akan disuguhi durasi berapa lama ingin mematikan notifikasi Instagram. Mulai dari 15 menit 1 jam 2 jam 4 jam hingga yang terlama adalah 8 jam.
- Silahkan pilih durasi waktu kalian ingin mematikan otifikasi tersebut.
- Sampai pada tahap ini kalian sudah selesai mematikan notifikasi Instagram sesuai dengan durasi waktu yang kalian pilih.
Cara mematikan notifikasi Instagram ini juga merupakan solusi yang cukup ampuh buat kalian yang tidak ingin direcoki dengan beragam notifikasi yang mengganggu, pada saat jam-jam kerja.
Sehingga, kalian bisa lebih fokus dan lebih produktif pada kegiatan kalian di dunia nyata, ketimbang harus tergoda untuk membuka pemberitahuan di smartphone dari aplikasi IG ini.
Demikian informasi mengenai cara mematikan notifikasi Instagram, selain bisa bikin hemat baterai cara ini juga bisa menghindarkan kalian dari kecanduan bermain sosial media Instagram. Selamat mencoba dan semoga berhasil!
Sumber: Recode.id
Referensi Lain:
Cara Berjualan di Shopee
Cara Berjualan di Lazada
Cara Berjualan di Tokopedia
Cara Berjualan di Bukalapak
Cara Berlangganan di Ruang Guru
Cara Belajar di Ruang Guru
Cara Blokir ATM BRI
Cara Blokir ATM BCA
Cara Blokir ATM Mandiri
Cara Blokir Kontak WhatsApp
Cara Blokir Nomor Telkomsel
Cara Blokir Nomor HP
Labels: News
0 Comments:
Post a Comment
Subscribe to Post Comments [Atom]
<< Home